19 December 2011

Istihadah ( Khas Buat Wanita)


Wanita istihadah harus mandi?

Pertanyaan:

apakah wanita diharuskan mandi jikalau mahu solat ketika istihadhah ? tolong berikan dalilnya


Jawaban:



Assalamualaikum wr.wb.
Semoga Allah mencurahkan rahmat-Nya kepada kita semua.
Saudara Zaid, ketika seorang wanita mengalami istihadah, maka ada sejumlah hal yang perlu diperhatikan:
1. Ia tidak wajib mandi ketika akan melaksanakan salat. Mandi hanya wajib ketika haidnya berhenti.
2. Ia wajib berwudhu pada setiap kali akan melaksanakan salat. Ketika ditanya tentang darah istihadah, Nabi saw. menjawab, “Berwudhulah pada setiap shalat.” (HR al-Bukhâri).
3. Membersihkan dan mencuci kemaluannya sebelum berwudhu dan menutupinya dengan secarik kain atau kapas guna menghindari najis atau menguranginya.
4. tidak berwudhuk sebelum masuk waktu shalat sebab kondisi sucinya bersifat darurat.
5. Sang suami boleh berhubungan dengannya. Ibn Abbas berkata, “Wanita yang mengalami istihadah bisa didatangi oleh suaminya apabila si wanita itu telah menunaikan shalat.”
6. Hukum wanita yang sedang istihadah sama dengan wanita suci lainnya. Yakni ia solat, puasa, itikaf, membaca Alquran, menyentuh dan membawa mushaf.


0 comments:

Post a Comment

Berikan komen anda dengan jelas dan beretika. Penulis tidak bertanggungjawab dengan komen yang diutarakan, ianya merupakan pendapat peribadi individu dan individu tersebut wajib bertanggungjawab keatas pandangannya di ruangan komen.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...